Mengenal Bagian Tubuh Ikan Koki: Dorsal, Funtan, Wen, Curva, Anal, dan Oza…!!!

image

Ferboes.com – Hallo masbro dan mbaksis, apa kabar semuanya…???

Akhir-akhir ini saya sedang bermasalah dengan jaringan internet dari kartu prabayar yang saya pakai. Jadi banyak ide yang tertuang susah untuk di publish. Tapi… Ah sudahlah…. Sekarang saya coba untuk menulis lagi.
Kali ini kita akan bahas beberapa bagian dari tubuh ikan koki beserta “nickname” atau sebutannya. Mungkin di antara brosis masih ada yang belum tahu dan mengerti, bagi yang sudah tahu dan lebih paham, tolong di koreksi tulisan saya seandainya nanti ada kesalahan di dalam tulisan saya πŸ™‚
Oke… Mari kita mulai…..

image

Dorsal
Pada bagian tubuh ikan koki, ada yang namanya sirip dorsal. Sirip dorsal adalah sirip bagian atas yang mekar seperti sebuah layar. Sirip dorsal membuat ikan koki nampak lebih gagah dan kekar. Pada bagian ini (dorsal) harus tegak lurus keatas dan tidak ada tulang yang patah atau bengkok. Sirip dorsal juga bisa dijadikan indikator untuk mengetahui apakah ikan anda sehat ataupun sakit. Misalnya… Dorsal yang tegak menandakan bahwa ikan sehat dan bugar, sedangkan jika dorsalnya turun atau menutup menandakan ikan sedang kurang sehat. Kecuali tulang dorsal yang patah biasanya tidak tegak keatas.

image

Anal
Sirip anal adalah sirip yang terletak di bawah sirip ekor. Ikan yang “sempurna” memiliki dua buah sirip anal. Jika ikan koki memiliki satu sirip anal, berarti ikan koki tersebut kurang lengkap anggota tubuhnya πŸ˜€
Meskipun begitu, bukan berarti ikan yang memiliki sirip anal satu, lebih jelek dari yang memiliki sirip anal dua. Yang penting sirip analnya rapi, tidak bengkok/patah, dan berada tepat ditengah (jika cuma satu sirip anal)

image

Funtan dan Wen
Ikan koki yang memiliki funtan dan wen adalah jenis ikan koki ranchu.
Funtan adalah bagian pipi dari ikan ranchu yang mengembang. Besar dan kecilnya funtan ini di setiap ikan koki ranchu tidaklah sama. Ada yang kecil dan ada yang besar.
Wen adalah benjolan yang ada di kepala bagian atas ikan koki ranchu. Pada bagian ini akan terlihat bagus jika benjolannya besar dan seimbang. Meskipun begitu ada juga ikan koki ranchu yang tidak memiliki funtan dan wen.

image

Curva
Bagian tubuh ikan koki yang di sebut curva adalah bagian punggung yang melengkung seperti busur panah. Jenis ikan koki yang memiliki curva adalah jenis ikan yang tidak memiliki sirip dorsal. Seperti contohnya ikan koki ranchuΒ  curva di sebut bagus jika lengkungannya mulus tanpa ada bagian yang menonjol maupun cekung. Semakin mulus dan seimbang bentuk curvanya, maka ikan akan terlihat lebih bagus dan menarik.

image

Hump
Bagian pada ikan koki adalah bentuk punggung yang berada di atas kepala yang menonjol. Biasanya sebutan Hump dipakai untuk ikan koki jenis ryukin. Hump pada ryukin akan terlihat lebih bagus dan menarik jika humpnya tinggi dan menonjol. Ikan koki ryukin yang memiliki hump tinggi akan te lihat lebih kekar layaknya punggung yang berotot.

image

Oza
Bagian tubuh ikan koki yang di sebut Oza adalah sisik yang berada di pangkal ekor. Sebutan ini di pakai untuk ikan koki tossakin. Ikan koki tossakin yang bagus memiliki oza yang tebal. Meskipun begitu, bagian yang paling menarik dari ikan koki jenis tossakin tetap terlihat pada kemewahan ekornya yang lebar. Tossakin termasuk jenis ikan koki top view yang lebih menarik untuk di nikmati dari bagian atasnya.

Itulah beberapa bagian-bagian dari tubuh ikan koki yang mungkin sangat asing bagi masbro dan mbaksis yang belum mengetahuinya. Bagian tubuh yang lain seperti kepala, jambul, sirip renang, ekor dll masih menggunakan nama yang biasa brosis :mrgreen:
Paling tidak baru sekedar itu saja yang saya ketahui. Jika di antara masbro dan mbaksis ada yang lebih tahu tentang anatomi tubuh ikan koki, silahkan di koreksi atau di tambahkan jika tulisan saya di atas ada yang kurang maupun ada yang salah. πŸ™‚

Sekian sekilas info, Semoga berguna

Written by Ferboes

Contact me at:
Email: ferboesrichardson@gmail.com
Twitter: @ferboesR
Facebook: Ferboes Richardson
Instagram: Ferboes_Richardson
Whatsapp: +628568847750

9 respons untuk β€˜Mengenal Bagian Tubuh Ikan Koki: Dorsal, Funtan, Wen, Curva, Anal, dan Oza…!!!’

Tinggalkan komentar